Jangan terkejut jika kamu baru memulai investasi saham dan mendengar beberapa kata dan istilah aneh yang mungkin terdengar sedikit asing di telinga kamu. Nah biar gak disangka newbie dan kebingungan, berikut istilah-istilah yang sering dilontarkan para trader maupun investor saham.
Yuk Check This Out :
1. HAKA (Hajar Kanan)
HAKA sering dilontarkan ketika para trader yakin suatu saham ini akan naik terus, sehingga bersedia membeli di harga sekarang maupun di harga yang lebih tinggi. Hajar Kanan artinya membeli saham di kolom kanan pada antrian bid dan offer, tentunya harga di kolom kanan lebih tinggi daripada harga di kolom kiri.
2. HAKI (Hajar Kiri)
HAKI (Hajar Kiri) adalah kebalikan dari HAKA, yaitu menjual saham di kolom kiri di harga yang rendah.
3. Nyangkut
Istilah "nyangkut" adalah ketika saham yang sudah kita beli namun harganya sudah turun dari harga yang kita miliki. Yah nyangkut di atas deh.
4. Wait and See
Wait and See artinya investor dan trader memutuskan untuk tidak melakukan buy atau sell terlebih dahulu. Para investor melihat-lihat keadaan dulu.
5. Bandar
Istilah Bandar yaitu pihak yang memiliki dana besar sehingga bisa mempengaruhi naik turunnya harga saham. Penting kita ketahui, setiap hari antrian lot di pasar saham sangat dinamis. Bisa saja ada pihak-pihak yang membeli dalam jumlah besar maupun menjual dalam jumlah besar. Ketika "bandar" menjual dengan jumlah besar dan tidak ada perlawanan buy yang berarti dari ritel maupun bandar lain maka harga saham akan turun, begitu pula sebaliknya. Kalau Bandar ingin membeli terus suatu saham, maka harga saham tersebut bisa terus naik.
6. Average Down (Averaging Down)
Istilah ini berarti saham yang sudah kita beli sedang turun, namun kita tetap ingin membeli saham tersebut di harga yang rendah, sehingga harga rata-rata pembelian kita menjadi lebih baik.
7. Support
Support merupakan titik dimana harga terendah yang dicapai oleh indeks maupun saham dalam kurun waktu tertentu. Biasanya jika suatu saham mencapai titik suport maka suatu saham akan mantul (rebound/bounce), namun bisa saja saham tersebut turun terus sehingga muncul istilah breakout.
8. Resistance
Resistence adalah harga tertinggi yang dicapai suatu indeks mapun saham dalam kurun waktu tertentu. Ketika suatu saham mencapai titik resisten biasanya terjadi aksi jual (profit taking). Namun bisa juga saham tersebut breakout menembus resisten.
9. Boncos
Istilah boncos sama dengan cut loss yang artinya menjual saham di harga rendah dari harga beli sebelumnya. Jual rugi deh istilah simpelnya.
10. Cuan
Cuan adalah kebalikan dari boncos, yaitu menjual saham pada posisi untung. "Wuih.. banyak cuan hari ini," begitulah kalimat yang sering kita dengar dalam investasi saham.
Apalagi nih istilah-istilah trading yang sering kalian dengar dan lontarkan?
Boleh berbagi di kolom komentar ya...
Komentar
Posting Komentar